Minggu, 28 Juli 2019

Peranan Multimedia dalam Kehidupan Sehari-hari.

Multimedia bisa digunakan dalam semua bidang kehidupan sehari-hari manusia, terlebih dengan perkembangan teknologi yang begitu pesat seperti sekarang ini, memungkinkan peran penting dari multimedia yang bisa selalu hadir dan menjadi kebutuhan yang menarik bagi setiap orang.

Tanpa adanya peranan dari Multimedia itu sendiri, mungkin kita akan merasa lebih gaptek (gagap teknologi) dan akibatnya menjadi tertinggal, den tergerus oleh masa kejayaan teknologi yang begitu berpengaruh di muka bumi ini.

Sementara itu, ada penerapan multimedia menurut dari Vaughan, dalam kehidupan sehari-hari manusia, yakni dalam :

1.Bisnis
Aplikasi multimedia yang terdapat di dalam bidang bisnis ini meliputi presentasi, pengajaran, pemasaran, periklanan, demo produk, database, katalog, instant message hingga komunikasi jaringan.

2.Pendidikan
Contoh dalam bidang pendidikan ini sangat banyak sekali, seperti dalam presentasi, belajar dengan memberikan tayangan video pembelajaran, aplikasi multimedia, hingga melakukan latihan soal secara online, ini bisa membantu guru dan siswa dalam memudahkan kegiatan belajar mengajarnya.

https://civitas.uns.ac.id/IisAlviah/2017/05/03/sarana-dan-prasarana-pembelajaran/

3.Rumah
Perangkat pribadi yang terdapat di dalam rumah yang memiliki akses bagi multimedia juga banyak, seperti contohnya ponsel, televisi, radio, speaker, komputer, laptop, notebook, dan masih banyak lagi perangkat yang lain.
Tidak hanya itu saja, banyak juga yang diaplikasikan dalam bentuk permainan, seperti contohnya nintendo, playstation, PSP, X-Box, dan masih banyak lagi perangkat untuk bermain yang lainnya.

4.Tempat Umum
Aplikasi multimedia yang berada di tempat-tempat umum bisa berupa kios informasi, seperti yang terdapat pada hotel-hotel, pusat perbelanjaan, museum, pusat hiburan, dan masih banyak lagi lainnya.


Periklanan ( Advertising )
https://www.hestanto.web.id/iklan/


Begitu beragam peran dari multimedia dalam kehidupan sehari-hari. Dengan adanya multimedia, kita menjadi lebih terbantu mendapatkan informasi yang menarik dan tepat.

Sumber:http://www.habibullahurl.com/2016/04/peran-multimedia.html

Related Posts:

  • Mau Tahu Peluang Kerja Jurusan Multimedia? Multimedia merupakan bidang yang berkaitan dengan penggunaan berbagai media untuk menyampaikan informasi ke publik,termasuk media digital dan media cetak. Jurusan ini umumnya sangat luas dan berkaitan dengan banyak hal,terga… Read More
  • Peranan Multimedia dalam Kehidupan Sehari-hari. Multimedia bisa digunakan dalam semua bidang kehidupan sehari-hari manusia, terlebih dengan perkembangan teknologi yang begitu pesat seperti sekarang ini, memungkinkan peran penting dari multimedia yang bisa selalu hadir dan… Read More
  • Film Film , Apa itu Film ?? Film adalah media komunikasi yang bersifat audio visual untuk menyampaikan suatu pesan kepada sekelompok orang yang berkumpul di suatu tempat tertentu. (Effendy, 1986: 134). Pesan film pada komuni… Read More
  • Seberapa Tahukah Kamu Tentang Multimedia? Multimedia Pengertian Definisi multimedia adalah suatu sarana atau media melalui penggunaan komputer dalam menggabungkan dan menyajikan suara, teks, , animasi, audio dan video dengan alat bantu… Read More

0 komentar:

Posting Komentar